Program Developer LS

Q: Apakah kelak masih ada Perang Total di Zona Perang Musim X? Soalnya sudah lama main Eden…

A: Kami sedang merevisi Perang Total dan mengoptimalkan aturan yang ada sehingga lebih seimbang. Kami juga akan meningkatkan jumlah Wilayah dan Hadiah Musim. Perang Total versi baru akan dirilis di musim-musim berikutnya.

Q: Aturan pemblokiran jalan Pangkalan di Eden telah disalahgunakan, misalnya pemblokiran jalan dengan penjajahan atau Perisai Perdamaian… Tidak mungkin bisa melewatinya. Bukannya ini membuang-buang waktu?

A: Aturan penjajahan dalam Turnamen Undangan All-Star telah dibatalkan, kita bisa melihat peningkatan signifikan dari masalah ini. Musim biasa selanjutnya juga akan membatalkan aturan penjajahan satu per satu. Sementara itu, mulai dari musim berikutnya, Perisai Perdamaian akan dinonaktifkan saat melakukan teleportasi di dalam Eden untuk menghentikan Komandan memblokir jalan dengan melakukan teleportasi saat Perisai Perdamaian diaktifkan. Jalan di depan Gerbang akan meluas dan akan menambah biaya pemain yang memanfaatkan Perisai Perdamaian untuk memblokir jalan. Terakhir, musim berikutnya akan dirilis sistem Skill Guild yang baru. Komandan bisa menerobos blokade dengan salah satu Skill Guild. Untuk info detailnya, silakan ikuti terus artikel kami selanjutnya.

Q: Pemain yang berpartisipasi dalam event Eden tinggal di zona waktu yang berbeda. Wilayah yang sering direbut oleh musuh dalam waktu 24 jam itu membuat waktu istirahat menjadi tidak teratur, sangat melelahkan.

A: Kami menyadari dan terus berusaha memperbaiki masalah ini. Fenomena ini bukanlah tujuan awal gameplay Eden. Kami sedang mengembangkan berbagai fungsi baru dan gameplay baru untuk mengoptimalkan mode ini, misalnya duel cepat, mempercayakan prajurit kepada Legiun, dll. Kami akan segera menyelesaikan fungsi ini untuk meringankan beban pemain.

Q: Pembagian grup di Eden tidak terlalu seimbang. Selisih Kekuatan Tempur kedua pihak dalam Konfrontasi Utara Selatan terlalu besar yang menyebabkan beberapa partisipan menyerah dan terjadi perselisihan internal pada hari pertama musim.

A: Setiap musim, kami selalu mengoptimalkan algoritma pencocokan. Namun, tetap saja ada beberapa pencocokan tidak seimbang di sebagian grup. Kelak kami akan merilis sistem pendaftaran musim dimana Aliansi bisa memilih sendiri gameplay musim yang ingin diikuti. Aliansi juga bisa menandai sekutu dan lawan untuk menyesuaikan peluang bertemu dengan mereka dalam musim.

Q: Saat perebutan Gerbang di Eden, Gerbang akan menjadi milik pemain yang melancarkan serangan terakhir. Faktor keberuntungan sangat tinggi, mengesalkan. Setelah dipertahankan oleh Aliansi lain, yang lainnya harus menunggu hingga hari pengepungan berikutnya baru bisa menyerang. Hal ini juga mengesalkan.

A: Setelah sistem Skill Guild dirilis, taktik konvensional akan menghadapi tantangan besar. Pemain bisa merasakan pengalaman baru yang dibawakan Skill Guild pada musim berikutnya. Jika pemain memiliki ide terkait rancangan Skill Guild, silakan beri tahu kami. Kami juga akan mengupdatemu dengan pratinjau skill yang ada dan terbuka untuk ide-ide hebatmu!
Selain itu, kami juga menyadari bahwa pemain sudah tidak terlalu terkesan dengan perebutan Kota dan Gerbang dalam Eden seperti dulu. Kelak kami juga akan mengembangkan gameplay musim yang baru untuk mengurangi peran Kota dan Gerbang.

Q: Dalam pertempuran PVP Turnamen Undangan All-Star, Komandan bisa mendapatkan Nilai Kehormatan. Apakah aturan ini akan terwujud dalam musim lainnya?

A: Iya. Mulai dari musim berikutnya, pertempuran PVP musim juga akan mendapatkan Nilai Kehormatan! Aturannya juga akan sama dengan Turnamen Undangan All-Star.

Q: Gameplay saat ini tidak cukup bervariasi. Hanya ada satu Medan Perang Kehancuran sejauh ini dan harus menunggu 2 minggu baru bisa main sekali. Masa rehat musim sangat membosankan.

A: Kami terus mengembangkan berbagai gameplay spesial. Pada awal November, gameplay baru akan dirilis. Kelak kami juga akan memperkenalkan info detailnya. Di masa rehat musim kali ini, kami juga akan merilis mini game baru serta event waktu terbatas dimana Komandan bisa mendapatkan poin untuk ditukar dengan item dalam game.

Q: Di antara Hero Musim X, Hero Penembak terlalu lemah. Pemain pada dasarnya menggunakan Infanteri atau Kavaleri. Di antara Hero Penembak, hanya Scorpion yang bisa bersaing dengan yang lain. Kapan bisa memperkuat Hero Penembak?

A: Kami akan memastikan kekuatan Hero Penembak baru di musim mendatang. Mereka akan dirancang dengan mempertimbangkan kekuatan Hero Penembak dalam versi saat ini. Sementara itu, skill Hero yang lemah kelak juga akan diperkuat.

  1. 最討厭無限淪陷開罩擋路 還有攻擊城市關口 最後一下結算不合理

Leave a Reply